Raih Juara The Winner Little Miss Grand Model Indonesia 2023

Yohana William
Ayo Bagikan:

Majalahgaharu.com Jakarta Kebiasaan anak-anak sebayanya yang waktunya dihabiskan dengan asyik bermain gadget di media sosial (Medsos), namun bagi  Yohana William Marpaung sudah dihabiskan untuk berlatih dan berlatih di dunia modeling.

Yohana memang diberi karunia Tuhan memiliki banyak talenta atau multi talent, selain piawai sebagai model, Yohana yang bersekolah di Sekolah Dasar HKBP Lapangan bola atas Pematang Siantar Sumatera Utara juga bisa bernyanyi dan bermain music. Namun dari talenta yang dimiliki rasanya dunia modeling yang paling diminati. Terbukti dengan ketrampilannya berlenggang lenggok di Catwalk, Yohana yang saat ini baru duduk di kelas V Sekolah Dasar ini sudah berhasil menyabet beberapa juara dan berhasil meraih piala.

Yohana dalam balutan pakaian daerah

Dikisahkan Pdt Yakub Ridwan sang opa tercintanya selain Yohana memiliki bakat secara alami tetapi juga masuk sekolah modeling IB Management sejak usia 7 tahun selain itu mengikuti beberapa Privat les di King Dance Medan dan Privat English conversation with Miss Gloria ( Medan )music untuk semakin mengasah kemampuan dari Yohana itu sendiri.

Yohana William Marpaung untuk mengasah ketrampilannya di dunia model dengan cara mengikuti beberapa Lomba baik tingkat kabupaten dan juga propinsi dan dari lomba yang diikuti Yohana berhasil meraih juara sperti memenangkan piala bergilir walikota Medan dan Binjai Sumatera Utara.

Sedangakan belum lama ini Yohana berhasil meraih The Winner Little Miss Grand Model Sumatera Utara 2023 kemudian Yohana kembali bertarung di tingkat nasional berhasil menyisihkan lawan- lawannya meraih juara dalam The winner Little grand final model Indonesia 2023 yang digelar di Balai Sarbini Jakata Pusat.

Dari prestasi yang berhasil ditorehkan Yohana dalam memenangi model cilik 2023 ini hingga ramai dalam jagad maya kalau ada dua putri cantik Siantar gemparkan dunia model tanah air.

Yohana William Marpaung dalam mengikuti ajang The Winner Little Miss Grand Grand Model Indonesia 2023 memenangi beberapa kategori antaranya Kategori, The best gown evening grand model Indonesia 2023, RU 1 ST Grand Look model of the year 2023 , The best koktail dress grand model Indonesia 2023 Dan The best heritage grang model Indonesia 2023

Menyambut kemenangan yang diraihnya Putri dari pasangan Nelson Marpaung dan Friska Ferawati nampak sekali sukacitanya membuncah, ditandai wajahnya yang tersenyum sumringah sembari mengangkat piala yang berhasil diraihnya.
Rupanya sukacita yang sama juga dirasakan guru-guru Yohana William Marpaung di SD HKBP, karena dengan prestasi juara yang diraih muridnya di SD tersebut berarti sudah turut menyumbangkan nama baik sekolahnya.

Yohana William Marpaung dengan perstasinya meraih The Wiiner Little Grand Final Model Indonesia semakin menambah keyakinanya di tahun depan 2024, Yohana mewakili Indonesia dalam ajang lomba Little GLAM Internasional pada bulan Maret 2024.

Di kesempatan ini Yohana selain rajin berlatih dan bekerja keras tetapi juga memohon doa dan dukunganya agar dalam ajang Little GLAM Internasional berhasil meraih juara sehingga mengharumkan negeri tercinta Indonesia .Yus

Facebook Comments Box
Ayo Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Pdt Dr Mulyadi Solaeman Ingatkan Gereja dan Hamba Tuhan Bahaya Politik Transaksional

Wed Sep 27 , 2023
Majalahgaharu.com Jakarta Terkait situasi politik saat ini banyak pihak yang berselancar untuk meraup keuntungan dalam situasi ini, tanpa memperhitungkan posisinya, entah itu rakyat jelata, aktivis dan para pendeta atau kaum rohaniawan. Melihat realitas semacam ini pertanyaan yang mengemuka di mana posisi gereja dan hamba Tuhan bersikap dan bertindak menyikapi tahun […]
Pdt Mulyadi Politik transaksional

You May Like