SAMBUTAN WALIKOTA JAKSEL TRI KURNIADI DI NATAL PGLII : “Jalin Kebersamaan Yang Sering Terabaikan”

Ayo Bagikan:

Jakarta, majalahgaharu.com Persekutuan Gereja-gereja dan Lembaga-lembaga Injili Indonesia (PGLII) hari Senin (15/1) mengadakan Ibadah dan Perayaan Natal dengan tema : “Celebration, Salvation and Reconsilation”  berlangsung di Grha Karmel, Grand ITC Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Nampak hadir Ketua Umum PGI Pdt. Dr. Henriette T. Hutabarat-Lebang, perwakilan Ditjen Bimas Kristen Kemenag RI Dr. Maya Malau, M.Pd,  Sekretaris Umum PGI Pdt. Gomar Gultom M. Th, Ketua Majelis Pertimbangan PGLII Dr. Nus Reimas, DD, Pembimas Kristen DKI Jakarta Lisa Mulyati S.Sos, M.Si, dan tokoh Kristiani Lainnya.

Dr. Henriette Hutabarat-Lebang, selaku Ketua Umum PGI mengatakan bahwa PGI bergembira bisa menghadiri acara ini. “Setiap orang memiliki injil yang sama dengan tugas yang sama,” begitu ungkapnya. Diakuinya bahwa cara menginjili bisa saja berbeda.  “Oleh sebab itu PGI melihat bahwa setiap kita memiliki tugas yang sama sebagai warga negara di negara dengan masyarakat majemuk. Dan untuk menghadapi tahun politik agar semua gereja tidak terlibat politik.”

Dr. Maya Malau, M.Pd, selaku perwakilan Direktorat Bimas Kristen Kemenag RI mengatakan bahwa sebagai umat Kristiani setiap warga gereja bertugas untuk ikut menanamkan nilai2 Kristiani yang menghadirkan kedamaian “Menuju Indonesia yang berkwalitas dan bermartabat,” Sebagai warga dari negara besar, lanjut Maya Malau,  itulah sebabnya kita harus menjadi pemersatu, jangan saling mencaci dan jangan saling mencela

Ketua Umum PGLII Pdt. Dr. Ronny Mandang, M.Th, mengingatkan bahwa ada kesukaan besar bagi bangsa-bangsa dengan hadirnya Yesus Kristus. “Meski sekarang terjadi kesulitan besar, harus bisa diubah menjadi kesukaan besar bagi seluruh bangsa di dunia. Natal juga membawa keselamatan kepada dunia dan pada akhirnya memuliakan nama Tuhan.”

Walikota Jakarta Selatan H. Tri Kurniadi, S.H., M.Si. dalam sambutannya menekankan bahwa perlunya menjalin kebersamaan dengan sekitar. Hadir selain sebagai undangan, H. Tri Kurniadi bertugas menggantikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang berhalangan hadir. Pria kelahiran 25 Desember ini juga memberikan apresiasi tinggi bagi panitia yang telah mempersiapkan acara ini dengan baik disela kesibukan masing-masing. Gubernur Jakarta Anies Baswedan juga menyampaikan agar perayaan Natal setiap tahunnya bisa menjadi budaya baru untuk kebersamaan, terutama bagi 7 aras gereja. “Biarlah kita jalin kebersamaan dengan sekitar kita yang sering terabaikan,” demikian ujarnya. “Kiranya natal membawa kebahagiaan buat kita semua,” demikian Walikota Tri Kurniadi. [RA]

Facebook Comments Box
Ayo Bagikan:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Pernyataan Sikap Umat Kristiani Indonesia Tentang Pilkada Serentak dan Pemilu 2019 Mewujudkan Demokrasi dan Eksistensi Bangsa

Fri Jan 19 , 2018
Jakarta, majalahgaharu.com. Sembilan pimpinan gereja yang tergabung dalam forum umat Kristen Indonesia (FUKRI) plus Jaringan Doa Nasional (JDN) menggelar pernyataan sikap yang dilanjutkan dengan ibadah bersama di Gereja Bala Keselamatan, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu 18/01/18. Forum Umat Kristiani Indonesia diwakili oleh delapan lembaga gereja, yaitu dari Konferensi Waligereja […]

You May Like